Sabtu, 04 Juni 2011

Qualcomm Siap Sambut Windows 8

Qualcomm telah
mengkonfirmasikan, jajaran prosesor
Snapdragon terbarunya nanti dirancang
untuk bisa digunakan perangkat mobile
berbasis Windows 8.
Chip dual-core quad-core Snapdragon
diharapkan bisa mengoptimalkan performa
komputasi perangkat dan memperpanjang
daya tahan baterai. Selain itu, kedua chip ini
disebut-sebut akan menghadirkan tampilan
grafis dan multimedia playback yang mulus
pada tablet Windows.
keluarga chip
Snapdragon itu adalah MSM8960. Chip dual-
core ini rencananya akan tertanam di
perangkat Windows terbaru. Selain itu, ada
chip quad-core APQ8064 yang diperkirakan
akan diperkenalkan awal 2012.
Menurut Qualcomm, chipset MSM8960
menyajikan platform dual-core pertama
dengan modem 3G/LTE multi-mode
terintegrasi yang dirancang untuk memenuhi
fungsi multi tasking dari Windows 8.
"Windows 8 akan memungkinkan konsumen
memiliki fleksibilitas, konektivitas dan
power yang mereka harapkan dari Windows,
dengan perangkat sentuh seperti tablet. Ini
memerlukan prosesor berperforma tinggi dan
rendah daya seperti Qualcomm, dengan
konektivitas wireless 3G dan 4G," terang juru
bicara Microsoft, Mike Angiulo
Disebutkannya, mereka berkolabroasi
dengan Qualcomm karena perangkat yang
dipersenjatai Snapdragon akan membantu
konsumen Windows 8 mencoba pengalaman
lebih dan memungkinkan vendor mencoba
menciptakan rancangan PC baru.


Sumber : TG Daily

0 komentar:

Posting Komentar