Kamis, 02 Juni 2011

Bos Apple Bakal Jadi Sorotan

CEO Apple, Steve Jobs,
kembali menjadi pusat
perhatian pada pekan
depan seiring dengan
rencana perusahaan itu untuk meluncurkan
piranti lunak untuk iPad dan juga media
penyimpanan musik online serta layanan
streaming.
saham
Apple mendadak naik 3 persen saat Jobs
memberikan konfirmasi akan memberikan
keynote speech dalam konferensi yang akan
berlangsung pada 6 Juni mendatang dan
memamerkan piranti lunak terbaru iPad serta
sejumlah produk.
Awalnya, tidak diketahui apakah Jobs akan
memberikan pidato tahunan di ajang tersebut
sejak ia terpaksa cuti untuk ketiga kalinya
karena alasan medis pada Januari lalu. Dengan
munculnya Jobs, para pelaku pasar optimis
pendiri Apple itu akan memberikan
sumbangsih besar melalui pidato yang selalu
ditunggu-tunggu semua orang.
Jobs berencana akan meluncurkan sebuah
layanan cloud baru yang disebut iCloud yang
memberikan layanan komputasi dan data
melalui internet. Demikian pernyataan yang
dikeluarkan pihak perusahaan. CEO itu juga
akan memperlihatkan sejumlah upgrade
terbaru dari beberapa produk antara lain Lion,
sistem operasi komputer Mac OS, dan juga iOS
5 yang merupakan versi sistem operasi
mobile.


Sumber : Reuters

0 komentar:

Posting Komentar